Sejarah
Jepang telah dihuni manusia purba setidaknya 600.000 tahun yang lalu, pada masa Paleolitik Bawah. Setelah beberapa zaman es yang terjadi pada masa jutaan tahun yang lalu, Jepang beberapa kali terhubung dengan daratan Asia melalui jembatan darat (dengan Sakhalin di utara, dan kemungkinan Kyushu di selatan), sehingga memungkinkan perpindahan manusia, hewan, dan tanaman ke Kepulauan Jepang dari wilayah yang kini merupakan Republik Rakyat Tiongkok dan Semenanjung Korea.
Kebudayaan Jomon muncul pada sekitar 11.000 SM, yang bercirikan gaya hidup pemburu-pengumpul semi-sedenter Mesolitik hingga Neolitik dan pembuatan kerajinan tembikar terawal di dunia. Diperkirakan bahwa penduduk Jomon merupakan nenek moyang suku Proto-Jepang dan suku Ainu masa kini.
Dimulainya periode Yayoi pada sekitar 300 SM menandai kehadiran teknologi-teknologi baru seperti bercocok tanam padi di sawah yang berpengairan dan teknik pembuatan perkakas dari besi dan perunggu yang dibawa serta migran-migran dari Tiongkok atau Korea.
Geografis
Jepang memiliki lebih dari 3.000 pulau yang terletak di pesisir Lautan Pasifik di timur benua Asia. Istilah Kepulauan Jepang merujuk kepada empat pulau besar, dari utara ke selatan, Hokkaido, Honshu, Shikoku, dan Kyushu, serta Kepulauan Ryukyu yang berada di selatan Kyushu.
Sekitar 70% hingga 80% dari wilayah Jepang terdiri dari pegunungan yang berhutan-hutan dan cocok untuk pertanian, industri, serta permukiman. Daerah yang curam berbahaya untuk dihuni karena risiko tanah longsor akibat gempa bumi, kondisi tanah yang lunak, dan hujan lebat.
Oleh karena itu, permukiman penduduk terpusat di kawasan pesisir.Jepang berada di kawasan beriklim sedang dengan pembagian empat musim yang jelas. Walaupun demikian, terdapat perbedaan iklim yang mencolok antara wilayah bagian utara dan wilayah bagian selatan.
Wisata
1. Imperial Palace and East Garden
Di kompleks kekaisaran Jepang ini, Wisatawan bisa menikmati keindahan Imperial Palace East Gardens yang memang dibuka untuk umum. Di taman ini juga terdapat bekas benteng pertahanan pada zaman Edo, yakni Honmaru dan Ninomaru.
2. Harajuku
Harajuku merupakan destinasi yang wajib dikunjungi. Distrik yang berada diantara Shinjuku dan Shibuya ini sudah lama populer sebagai salah satu tujuan wisata belanja fashion dunia.
3. Gunung Fuji
Gunung Fuji adalah salah satu ikon dari Jepang yang tak boleh Wisatawan lewatkan keindahannya. Meskipun panorama Gunung Fuji bisa Wisatawan lihat dari kejauhan di Tokyo, namun untuk menikmati keindahan dari objek wisata Jepang satu ini, Wisatawan juga bisa mendakinya.